Jumat, 11 April 2014

Team yang baik

Hari ini melelahkan meski menyenangkan karena banyak hal yang bisa dipelajari . Dimulai dengan pagi bersenam ria lanjut dengan briefing mingguan , kedatangan sahabat lama yang mencerahkan untuk berdiskusi panjang yang penuh semangat idealisme tentang mimpi-mimpi masa depan akan dunia pendidikan . 
Berlanjut ke siang hari menyambut kehadiran orang tua yang ingin berkonsultasi . Jadwal pengambilan hasil belajar pertengah semester dimanfaatkan untuk bertukar informasi tentang kemajuan belajar sang anak kepada orang tua . 
Cerita menarik yang bisa kubagi adalah ketika orang tua bertanya bagaimana sang anak disekolah . Kusampaikan sejujurnya tentang perkembangan siswaku yang mengalami kesulitan beradaptasi dengan tugas akademiknya . Kebiasaannya yang malas juga menyepelekan tugas berdampak pada hasil belajarnya yang mendapat nilai dibawah kkm lebih dari 5 mapel .Kumulai menggali informasi dari orang tuanya hingga akhirnya terlontar cerita masa lalu yang ada kemungkinan berdampak pada perkembangan sang anak saat ini. Cerita orang tua yang lebih toleran dalam arti tak main fisik ketika menghadapi kenakalan sang anak . Berbeda saat sang anak masih kecil ketika bundanya jengkel dengan kenakalan bocah ciliknya ayahnya bertindak sebagai kapten team yang baik langsung mengeksekusi keputusan dengan cara menghukum sang anak . Tanpa sadar terlontar ucapan wah team yang baik ya pak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar